Guswin

XAG/USD - PERPINDAHAN SUMBER ENERGI, SILVER LONG TERM, NEW ATH ?

Long
FOREXCOM:XAGUSD   Silver / U.S. Dollar
Silver pada analisa teknikal terpantau masih gagal menembus area double top pada EMA 200 daily dan terhenti pada support area pada area EMA 50 Daily. Pada time frame daily, Silver masih berada pada range konsolidasi yang cukup lebar dan masih cenderung berada pada bullish trend walaupun masih akan ada potensi resistan yang cukup kuat akan menahan laju bullish dari pair XAG/USD ini. Silver masih dipengaruhi oleh sentimen US tapering yang akan diumumkan pada awal bulan November 2021 seiring dengan naiknya imbal hasil Obligasi Amerika 10 tahun, Silver rentan melemah sebelum pengumuman tapering terjadi. Ada potensi support kuat pada double bottom dan retracement 61.8% pada time frame H4 yang mungkin akan kembali diuji sebelum sebuah gerakan impulsive yang berpotensi melanjutkan bullish trend nya pada time frame daily dan harga silver akan mempunyai peluang bergerak diatas semua EMA pada time frame daily. Selain Double Bottom pada harga $ 21.44, potensi EMA 200 weekly pun akan menahan koreksi yang mengarah pada perubahan major trend pada time frame daily. Masih ada potensi geopolitical isu yang saat ini mampu menjadi sebuah bullish katalis pada emas dan silver. Seperti yang kita tahu saat ini ketegangan Taiwan dan Beijing masih belum usai, sebelumnya pesawat tempur Beijing sempat terbang melewati zona pertahanan udara Taiwan, dimana Xi JinPing pernah mengatakan pada pidatonya bahwa "it has never ended well for those who betrays the motherland" namun pada saat bersamaan Amerika juga memperingati Cina atas provokasinya. Selain itu kekhawatiran inflasi pun berpotensi membawa pair XAG/USD dan XAU/USD naik secara signifikan.
Untuk Jangka Panjang, Silver masih berpotensi menuju all time high, saat ini permintaan akan solar panel sebagai energi baru terbarukan meningkat dari tahun ke tahun.Usulan program ekonomi Green New Deal pada Perubahan sumber energi dari fosil ke renewable energi sebagai penanggulangan pemanasan global dan perubahan cuaca yg ekstrim membawa solar panel sebagai salah satu alternatif clean renewable energy yang menjanjikan dan diprediksi naik dari segi permintaan pasar. Silver paste pada Photovoltaic (PV) cells merupakan konduktor yang terbaik untuk memaksimumkan konversi energi sinar matahari ke energi listrik. Akankah peningkatan pemakaian solar panel mampu menaikkan harga silver ? dan apakah secara teknikal Major retracement 50% pada time monthly mampu ditembus ke atas ? will see...

Disclaimer On !
Disclaimer

The information and publications are not meant to be, and do not constitute, financial, investment, trading, or other types of advice or recommendations supplied or endorsed by TradingView. Read more in the Terms of Use.